Indahnya Berbagi di Bulan Ramadan, Polres Soppeng Bersama PD IWO Gelar Bagi Takjil dan Masker
SOPPENG.- Regident polres Soppeng di dampingi Kapolsek Lilirilau Bersama Pengurus Daerah Ikatan wartawan online (PD IWO) kabupaten Soppeng menggelar bagi takjil dan masker di simpang tiga kelurahan Pajalesang jln. Pahlawan. Senin, 11 April 2022. pukul. 05.00 sore.
Disela-sela kegiatan, Kanit Regident Iptu, H. Alwi mengungkap bahwa Kegiatan ini bertujuan untuk bagaimana kita mempererat hubungan Silaturahmi antara kita semua yang ada di kabupaten soppeng, tentunya dalam hal ini teman-teman IWO.
" Alhamdulillah hari ini kita selesai melaksanakan pembagian masker dan bagi - bagi takjil semoga dapat bermanfaat buat anak - anak kita dan orang banyak." Ujar H.Alwi.
Dalam kesempatan ini, untuk pertama kalinya kami bertemu dengan teman IWO dan saya sangat bahagia dimana kegiatan ini dapat di respon oleh semua pihak termasuk Kapolsek Lilirilau
" Terimah kasih pak Kapolsek atas kerjasamanya semoga apa yang kita lakukan sore hari ini dapat bernilai ibadah" tutupnya.
Pada kesempatan yang sama Kapolsek Lilirilau. Iptu Tajuddin Menambahkan, kegiatan yang kita lakukan ini mudahan- mudahan bermanfaat bagi kita semua dan kepada warga yang menerima.
"Semoga Allah memberikan pahala kepada kita semua dan sebagai bentuk berbagi dimana dapat menyisihkan sebagian rezeki kita kepada sesama" Pungkasnya.
Ketua IWO Soppeng, Andi Mull Makmun, saat menutup kegiatan Mengucapakan terimah kasih kepada Kapolres Soppeng Akbp. Santiaji Kartasasmita S.ik, Kanit Regident beserta jajaran dan Kapolsek lilriaja atas sinergitas yang di tunjukkan kepada IWO sehingga rangkaian kegiatan berbagi di bulan suci Ramadan dapat terlaksana dengan baik dan Tak lupa juga ucapan terima kasih kepada Ustadz Arif, pendiri ponpes Hidayatullah Salaonro yang juga terlibat dalam kegiatan ini.
Kegiatan dilanjutkan buka puasa bersama di pondok pesantren Hidayatullah Salaonro dan shalat magrib.*($)
Posting Komentar